Minggu, 25 Mei 2008

Contoh Proposal

CONTOH
PROPOSAL BANTUAN
PENGADAAN FASILITAS PENUNJANG KBM
MADRASAH DINIYAH AL JAILANI

Disusun oleh :
tim al jailani


MADRASAH DINIYAH AL JAILANI TAHUN 2008

A. Nama Proposal
Pengadaan Fasilitas Penunjang Kegiatan Belajar Mengajar MD Al Jailani

B. Latar Belakang Proposal
Implikasi dari Manajemen Pendidikan Berbasis Masyarakat (School Based Education Management-biasa disebut MBS) besar bagi sebuah madrasah dan masyarakat yang peduli dan punya perhatian terhadap pelaksanaan pendidikan. Berapa implikasi dari MBS antara lain: (a) tanggung jawab utama pendidikan adalah masyarakat; (b) mewujudkan keinginan dan harapan masyarakat pada pendidikan; (c) keterlibatan masyarakat dalam proses pendidikan; dan memenfaatkan sumber daya masyarakat untuk kepentingan pendidikan.
Keberadaan MBS tersebut secara sadar direspon oleh Madrasah Diniyah Al Jailani Yogyakarta. Kesadaran tersebut yaitu bahwa, pendidikan memerlukan integrasi sumber belajar yang direncanakan (by design) dengan sumber daya lingkungan yang dimanfaatkan (by utilization) untuk mencapai tujuan pendidikan yang berwujud hasil belajar. Bahwa siswa sebagai sebuah input pendidikan memerlukan manajemen madarasah sebagai suatu proses untuk menghasilkan output pendidikan yang cerdas secara spiritual, akal, sosial, perasaan dan jasmani. Disamping itu proses pendidikan tidak bisa mengabaikan sumber daya lingkungan sebagai sumber belajar (by utilization). Selain itu input (siswa) juga merupakan bagian integral pendidikan yang mau tidak mau harus diketahu latar belakang, latar belakang sosial ekonomi dan latar belakang afektif siswa untuk keperluan proses pembelajaran.
Sadar dengan perkembangan keadaan dan perubahan berarti sadar akan kelebihan, kelemahan, kesempatan dan tantangan. Keempat komponen itu yang dijadikan landasan dalam menyusun proposal kegiatan ini. Secara lebih terperinci akan disampaikan dalam bagian-bagain selanjutnya.

C. Deskripsi Madrasah Diniyah Al Jailani
Madrasah Diniyah berada dibawah naungan Pondok Pesantren Al Jailani tidak berlebihan jika kemudian madrasah ini diberi nama sesuai dengan pesantrennya.
Madrasah Diniyah Al Jailani terletak di Dusun Pendeman Trimulyo Sleman, Kabupaten Sleman, Propinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Masyarakat penduduk Dusun Pendeman hidup dari bertani, terutama padi dan palawija serta beberapa jenis buah-buahan. Kondisi sosial ekonomi masyarakat masih sederhana. Pola kehidupannya masih tampak tradisional, ini dapat dilihat (misalnya) dari sikap gotong royong masyarakat yang masih dijunjung tinggi.

D. Fasilitas Yang Dimiliki MD Al Jailani Secara Umum
Kondisi dan fasilitas MD Al Jailani tidak bisa dilepaskan dengan keberadaan Pesantren yang merupakan bagian integral didalamnya
Gedung madrasah diperuntukkan untuk kegiatan pendidikan diniyah. Di samping itu untuk pendidikan pesantren (diniyah, khuffad, dan kitab) juga diadakan ruangan-ruangan (kelas) atau mushola asrama pesantren yang berjumlah 4 buah asrama. Gedung madrasah pendidikan formal terdiri atas KB/TK Al Jailani
a) Bangunan Gedung MD Al Jailani
Bangunan gedung MD Al Jailani secara umum dalam kondisi baik, bahkan pembenahan terus dilakukan. Pembenahan meliputi penataan ruang dan pembangunan sarana fisik kelas. Selain itu pembenahan juga meliputi beberapa penghijauan disekitar sekolah.
b) Fasilitas Penunjang
Sarana lain yang terdapat Di MD Al Jailani adalah fasilitas pendidikan yang menunjang kegiatan belajar mengajar, baik dalam sistem pendidikan pesantren maupun pendidikan formal. Fasilitas itu antara lain; lapangan sepak bola, tenis meja, Selain itu kegiatan ekstrakurikuler santri juga beragam, yaitu antara lain; komputer, kursus bahasa Inggris, dan drum band.
Walaupun demikian ada beberapa peralatan yang sudah lama usianya sehingga kurang bisa maksimal penggunaannya. Selain itu karena jumlah santri yang semakin meningkat perlu keseimbangan jumlah fasilitas dengan jumlah santri sehingga dapat digunakan secara optimal untuk peningkatan mutu pendidikan di MD Al Jailani
c) Daftar Nama Pengurus dan Tenaga Pengajar

1. Pelindung
Ka Kandepag Sleman
Lurah Desa Trimulyo
2. Penasihat
HMR. Soebarno
H. Drs. Arif Jufandi, M.Pd.I
H. Sarindi Ismail
HM. Suro Sarjono
3. Kepala Madin
Nyai Siti Bahronah
4. Sekretaris
Musthofiyah
5. Bendahara
Siti Yaminah
6. Kaur. Pendidikan
Astuti, S.Pd
7. Kaur. Kesiswaan
Kurnia Rahmawati
8. Kaur Humas
Husna Qodriyati
9. Dewan guru
Siti Bahronah
Dra Hj Daimatun Nafiah
Hj. Zubaidah
Arina Manasikana
Anni Mustahsina
Halimah
Husna Qodriyati
Kurnia Rahmawati
Astuti, S.Pd
Siti Yaminah
Musthofiyah

E. Kondisi Siswa
Ada tiga status santri di Al Jailani, status ini untuk membedakan seorang santri dalam mempelajari ilmu. Status tersebut yaitu; pertama, santri yang khusus mempelajari pengatahuan agama atau menghafalkan Al-Quran. Kedua, santri yang belajar di sekolah-sekolah formal di lingkungan PP AL Jailani Ketiga, santri yang belajar di pesantren sekaligus kuliah di perguruan tinggi yang ada di luar pesantren.
Kondisi santri menggambarkan status santri, apakah ia santri khuffad, diniyah, formal dan asal santri. Cikal bakal pendidikan pertama yang ada di PP Al Jailani adalah takhasus takhaffudz al-Quran
Aktivitas kegiatan siswa (santri) adalah kegiatan siswa sepanjang siang dan malam hari dalam kehidupan pesantren yang dijalani rutin sepanjang waktu. Kegiatan santri tampak terfokus pada kegiatan mengaji al-Quran dan belajar serta pelaksanaan ibadah sebagai pengamalan ajaran agama. Adapun kegiatan siswa tersebut dapat diuraikan sebagai berikut:
Kegiatan Siswa dan Santri
1. 03.30-Subuh : Tahajud
2. 05.00-06.00 : Pengajian Al-Qur'an
3. 07.00-13.00 : Sekolah dan santri tahfidz mengulang hafalan al-Quran
4. 13.00-13.30 : Sholat dzuhur, istirahat dan makan siang
5. 13.30-14.30 : Istirahat
6. Ashar-17.10 : Jamaah Sholat Ashar (les bahasa Arab, Inggris, les materi
ujian, ekstrakurikuler, mujahadah dan menyimakan hafalan al- Quran bagi santri tahfidz).
7. 17.10-Magrib : Mandi, Sholat Jama'ah Maghrib dan Isya serta kegiatan lain
8. Ba’da Isya : Sholat witir
9. 19.45-20.15 : Makan malam
10. 20.15-21.30 : Musyawarah, semaan bagi santri tahfidz
11. 21.30-03.30 : Istirahat Malam

Adapun kegiatan mingguan dilakukan pada hari kamis sore dan jum’at pagi dengan kegiatan antara lain: mujahadah, tahlil, dibaiyyah, mukhadaroh, dan kerja bakti membersihkan lingkungan pesantren.

F. Kegiatan Pendidikan MD Al Jailani
Lingkungan pendidikan MD Al Jailani sebagai bagian dari Pesantren Al Jailani terdapat berbagai kegiatan, jika dilihat dari segi pengelolaannya dapat dikategorikan menjadi dua. Pertama, pendidikan non formal yang ditujukan kepada kegiatan pendidikan yang materi pelajarannya khusus agama dan dikelola secara tradisional. Kedua, kegiatan pendidikan formal yang ditujukan kepada pendidikan yang dikelola secara modern yang mengacu pada ketentuan pemerintah, seperti kurikulum yang digunakan, guru yang diangkat sebagai pendidik dan jam belajar yang digunakan. Kedua pendidikan tersebut saling melengkapi dan mengisi.
Pengelompokkan santri dalam kegiatan pendidikan dimaksudkan untuk mempermudah pengaturan dan mensikronisasikan kegiatan santri dalam kehidupan di Al Jailani
Pendidikan non formal (pendidikan pesantren) di Al Jailani terdiri atas: takhassus takhafudz al-Quran (putra-putri) dan takhassus diniyah. Sedangkan pendidikan formal di MD Al Jailani mengunakan sistem yang ada. Artinya, kurikulum, administrasi, sistem pengawasan madrasah menggunkan sistem baku pemerintah

G. Pengelolaan MD Al Jailani
Tujuan MD Al Jailani meliputi dua aspek, yaitu : umum dan khusus. Tujuan umum dari MA Sunan Pandanaran yaitu membina para santri agar berkepribadian muslim sesuai dengan ajaran Islam Ahlus Sunnah Wal Jama’ah, dan menanamkan rasa keagamaan tersebut pada berbagai kehidupannya, serta menjadikan sebagai orang yang berguna bagi agama, masyarakat, dan negara. Tujuan khusus dari MD Al Jailani meliputi : (1) Mendidik para siswa untuk menjadi insan muslim yang bertaqwa kepada Allah SWT, berakhlak mulia, serta sehat lahir dan batin; (2) Mendidik para siswa untuk menjadi manusia muslim selaku kader-kader ulama dan mubaliqh berjiwa ikhlas, tangguh serta berjuang menegakkan kebenaran; dan (3) Mencetak insan-insan muslim yang tafaqquh fiddin, insan-insan muslim yang menjadi pendukung ajaran Allah SWT secara utuh (kaaffah).
Dasar dan tujuan tersebut di atas yang dijadikan sebagai acuan dalam mengelola MD Al Jailani.

H. Program Peningkatan Fasilitas MD Al Jailani
Sejalan dengan perkembangan MD Al Jailani, perlu ada pemikiran untuk peningkatan fasilitas penunjang kegiatan belajar mengajar. Fasilitas untuk kegiatan belajar mengajar itu sendiri maupun sarana penunjang seperti untuk kegiatan olah raga maupun kegiatan yang lain. Dana pendidikan yang digunakan untuk pelaksanaan pendidikan di MD Al Jailani hanya mampu menunjang kegiatan yang bersifat rutin seperti untuk peralatan-perlatan keseharian dan kebutuhan-kebutuhan yang sifatnya peningkatan mutu perlu suntikan dana dari luar.
Secara umum kebutuhan fasilitas-fasilitas penunjang pembelajaran tersebut akan kami lampirkan dalam Rencana Anggaran Biaya.

I. Penutup
Program peningkatan dan pemeliharaan barang ini adalah sebagian dari proyek peningkatan mutu MD Al Jailani secara makro. Dengan adanya suntikan dana dari dana Oprasional ini diharapkan dapat bermanfaat untuk peningkatan mutu pendidikan di MD Al Jailani dalam hal ini secara khusus untuk sarana penunjang pendidikan yang secara langsung ataupun tidak langsung membawa pengaruh dalam pelaksanaan KBM di MD Al Jailani.
Akhir kata kami dari Tim MD Al Jailani mengucapkan banyak terima kasih, semoga dengan paparan kami yang mungkin masih jauh dari sempurna ini dapat memberikan wacana tentang madrasah pada umumnya dan MD Al Jailani pada khususnya.

Sleman, 19 Mei 2008
Kepala Madrasah

Siti Bahronah

Rencana Anggaran Biaya Pengadaan Fasilitas
MD AL Jailani 2008
No. Nama Barang Jumlah barang Jumlah
1. VCD Ilmu pengetahuan dan Bahasa 1 unit Rp. 1.000.000,-
2. White Board untuk papan tulis 5 buah Rp. 400.000,-
3. Printer dan 2 catride 1 unit Rp. 1.500.000,-
4. Isi spidol boardmaker 10 dus Rp. 850.000,-
5. Isi Ulang Tinta printer 10 dus Rp. 250.000,-
6. Kertas HVS 10 rim Rp. 250.000,-
7. Kapur tulis 2 dus Rp. 250.000,-
8. Penggaris, busur, segitiga dan atlas @ kelas 1 buah Rp. 500.000,-

JUMLAH Rp. 5.000.000,-
Terbilang : Lima juta rupiah

Sleman, 19 Mei 2008
Kepala Madrasah
Siti Bahronah




MADRASAH DINIYAH AL JAILANI
PENDEMAN TRIMULYO SLEMAN YOGYAKARTA

Nomor:11/A/MD/V/2008
Lamp : 1 bendel
Perihal : Permohonan Dana
Kepada Yth
Bapak BUPATI SLEMAN
di- tempat


Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Dengan hormat kami sampaikan semoga kita semua senantiasa dalam lindungan Allah.Amin
Sebagai pengelola Madrasah Diniyah yang notabenenya juga ikut mencerdaskan anak bangsa dan kami tersendat-sendat dalam pendanaan , sangat mengharapkan adanya bantuan untuk pengadaan fasilitas penunjang KBM di Madrasah Diniyah Al Jailani yang kami kelola.
Untuk lebih jelasnya tentang kegiatan dan rincian penunjang KBM dapat dibaca dalam proposal (terlampir)
Demikian surat permohonan ini dibuat,atas kerjasama dan terkabulnya permohonan ini kami haturkan banyak terima kasih.

Wassalam,Wr.Wb.

Sleman 19 Mei 2008
Mengetahui
Kepala Madrasah Lurah Desa Trimulyo


Siti Bahronah (.................................)
Menyetujui
Camat Kec Sleman


( ............................... )

1 komentar:

asep syahidin mengatakan...

terimakasih atas contohnya semoga ALLoh SWT membalas baik budi Nya.. dan semoga generasi muda yang kita bina menjadi generasi yang Qur'ani.. amiin
.... kalau ada program-progranm untuk diniyah mohon di emailkan ke : syahidsq@yahoo.co.id atau asyahidssq@gmail.com